PENGABDIAN MASYARAKAT FAKULTAS KEDOKTERAN KEPADA DHARMA WANITA PERSATUAN (DWP) UPN “VETERAN” JAWA TIMUR

PENGABDIAN MASYARAKAT FAKULTAS KEDOKTERAN KEPADA DHARMA WANITA PERSATUAN (DWP) UPN "VETERAN" JAWA TIMUR

Pertemuan Dharma Wanita Persatuan (DWP) UPN “Veteran” Jawa Timur (Jumat, 23 Februari 2024) kali ini bertempatkan di Fakultas Kedokteran. Dihadiri oleh Ibu Rektor, Ny. Akhmad Fauzi dan Ibu Wakil Rektor III, Ny. Lukman Arif, anggota DWP diundang untuk mengikuti rangkaian penyuluhan Pengabdian Masyarakat dari Fakultas Kedokteran. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Dharma Wanita, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh mahasiswa FK.

Penyuluhan pertama disampaikan oleh dr. Fara Disa Durry, M.Kes mengenai kecantikan di usia emas, dan penyuluhan kedua disampaikan dr. Amik Yuliati, Sp.OG mengenai kesehatan pasca menopause. Selesai penyuluhan, anggota dapat melakukan pemeriksaan menggunakan fasilitas USG yang disediakan FK, atau mencoba peeling yang disediakan oleh dr. Fara.
Ibu Rektor, dilanjutkan oleh Ibu Dekan FK, Prof. Rika Yuliwulandari, memberikan kuis-kuis pada anggota untuk mendapatkan doorprize. Acara ditutup dengan penampilan akustik dari mahasiswa FK dan foto bersama. (FK)